Ambalan Moh.Hatta

Ambalan Moh.Hatta

Selasa, 05 Juli 2011

LOMBA MENULIS ARTIKEL DI BLOG DALAM RANGKA JAMNAS 2011

Pramuka Penggalang Belajar Membuat Blog di kegiatan JOTA-JOTI
Dalam rangka kegiatan Jambore Nasional Pramuka Penggalang yang akan diselenggarakan tanggal 2-9 Juli 2011 di Teluk Gelam, Ogan Komiring Ilir (OKI), Provinsi Sumatera Selatan, Kementrian Komunikasi dan Informatika RI turut berpartisipasi dengan mengadakan Lomba Menulis Artikel di Blog dengan tema “AKU, PRAMUKA DAN INTERNET”.
Selain itu akan dilaksanakan Sosilisasi Internet Sehat dan Aman (INSAN) pada tanggal 6 Juli 2011 setelah kegiatan Lomba Menulis Artikel di Blog berlangsung. Dimohon agar setiap Kwarda yang mengirimkan peserta Lomba Menulis Artikel di Blog juga mengikuti acara Sisoalisasi INSAN tersebut.
Tujuan dari penyelenggaraan lomba ini adalah untuk mengapresiasi para anggota Pramuka Penggalang yang berkontribusi mengisis konten positif di internet melalui blog yang mereka kelola. Diharapkan dengan diselenggarakannya lomba Blogger ini para anggota Pramuka khususnya Penggalang terpacu untuk dapat menciptakan konten-konten lokal yang bermuatan posisif sehingga memperkaya konten berbahasa Indonesia di internet.
Diharapkan setiap Kwarda untuk mengikuti lomba tersebut dengan ketentuan sebagai berikut:
1. Peserta yang diperbolehkan mengikuti lomba ini adalah anggota Pramuka Penggalang yang mengikuti Jambore  Nasional Pramuka Penggalang tanggal 2-9 Juli 2011 di Teluk Gelam, Ogan Komiring Ilir (OKI), Provinsi Sumatera Selatan
2. Peserta membuat artikel dan di posting di blog pribadi/organisasinya sesuai dengan tema lomba diatas (AKU, PRAMUKA dan INTERNET) dengan judul postingan bebas.
3. Artikel tersebut ditulis dengan Bahasa Indonesia, formal maupun informal, dengan jumlah kata maksimal 1000 kata.
4. Aplikasi Blog yang digunakan bebas, misalnya: Blogdetik, Blogger, WordPress, Multiply, dan lain-lain.
5. Artikel tidak sekedar copy-paste dari sumber lain (jika berupa saduran diperbolehkan asal tetap menyebutkan sumbernya)
6. Artikel tidak menyinggung unsur SARA
7. Setelah melakukan posting di blognya masing-masing maka peserta mendaftarkan diri dengan mengirimkan email ke : pemtel@gmail.com dengan melampirkan data-data sebagai berikut:
a. Nama                                   :
b. Jenis Kelamin                  :
c. Tempat/Tanggal Lahir :
d. Kota/Provinsi                 :
e. Judul Artikel                   :
f. Alamat URL artikel        :
g. Alamat e-mail                 :
8. Email pendaftaran paling lambat dikirimkan pada tanggal 27 Juni 2011
9. Dari jumlah peserta yang mendaftar, Panitia akan menilai dan meneteapkan 10 (sepuluh) terbaik. 10 peserta terbaik tersebut harus dapat mempresentasikan hasil yang dibuat kepada dewan juri pada tanggal 6 Juli 2011 pada kegiatan Jambore Nasional Pramuka Penggalang di Teluk Gelam Ogan Komiring Ilir (OKI), Provinsi Sumatera Selatan. Untuk keterangan tempat lebih lanjut akan diumumkan kemudian oleh panitia.
10. Pengumuman pemenang Lomba Menulis Artikel di Blog akan dilaksanakan pada tanggal 8 Juli 2011

Tidak ada komentar:

Posting Komentar